Beberapa Fakta Unik Tentang Oksigen

Oksigen bereaksi dengan banyak unsur dan senyawa kimia dalam proses yang dikenal sebagai oksidasi. Karena itulah, sejumlah besar oksigen yang ditemukan di alam bergabung dengan logam seperti aluminium dan besi dalam kerak bumi. Banyak mineral, seperti rubi, safir, turquoise, dan topaz, adalah senyawa dari berbagai logam dan oksigen.

Oksigen UnikSebagian besar oksigen yang digunakan dalam industri saat ini diperoleh dengan cara memisahkan gas langsung dari nitrogen dan komponen lainnya dari udara. Oksigen dapat diproduksi dengan elektrolisis air. Tapi cara ini lebih mahal dibandingkan mengambil oksigen langsung dari udara. Kehadiran oksigen di atmosfer bumi adalah hasil dari fotosintesis. Tanpa fotosintesis yang memproduksi oksigen, kehidupan manusia dan hewan tidak akan muncul di bumi.

Oksigen juga digunakan untuk membantu menghilangkan kotoran dari logam cair dalam pembuatan baja. Obor asetilena menggunakan reaksi oksigen dengan asetilena untuk menghasilkan nyala api yang sangat panas. Api ini mampu mencairkan banyak logam dalam proses yang dikenal sebagai pengelasan.

Jika oksigen didinginkan di bawah suhu -183 °C, ia akan menjadi cair. Oksigen cair, juga dikenal sebagai LOX, berwarna biru pucat. LOX harus ditangani secara hati-hati karena dapat bereaksi eksplosif terhadap zat yang dapat dioksidasi. Karena oksigen memakan sangat sedikit tempat dalam bentuk cair ketimbang gas, maka ia sering diangkut dalam bentuk cair. LOX bereaksi secara dramatis dengan hidrogen cair. Karena itulah, reaksi dari cairan ini digunakan untuk mendorong roket ke ruang angkasa.

Artikel Menarik Lainnya :

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s