Kamehameha I, Sang Pendiri Kerajaan Hawaii

Kamehameha I adalah pendiri kerajaan Hawaii yang menyatukan semua pulau Hawaii di bawah satu pemerintahan. Dia juga dikenal sebagai Kamehameha The Great. Kamehameha lahir di Kohala, di pulau Hawaii, tahun 1758, putra seorang kepala suku. Dia awalnya bernama Kamehameha, yang berarti “yang kesepian”. DIa kemudian diberi nama Pai’ea, yang berarti “kepiting bercangkang keras,” untuk menghormati kegigihan dan keterampilannya sebagai prajurit.

Kamehameha IPenjelajah Inggris Kapten James Cook pertama kali mengunjungi pulau-pulau itu di tahun 1778. Pada saat itu, Kamehameha muda menjabat sebagai asisten pamannya Kalani’opu’u, penguasa Hawaii, yang terbesar dari semua pulau. Di ranjang kematiannya pada tahun 1782, Kalani’opu’u mewariskan kerajaannya kepada putranya, Kiwala’o. Dia mewasiatkan dewa perang Ku -simbol kuat- keponakannya, Kamehameha.

Ketika Kiwala’o tewas dalam pemberontakan tahun itu, Kamehameha bersaing dengan dua kepala suku tinggi lainnya untuk menguasai pulau Hawaii. Pada tahun 1791, dengan membangun sebuah kuil besar untuk dewa perang, ia mengalahkan para pesaingnya dan menyatukan pulau. Antara tahun 1791 dan 1795, dia menaklukkan lima pulau lebih. Dia menyatukan kedelapan pulau Hawaii di bawah kekuasaannya pada tahun 1805.

Kamehameha membawa perdamaian, stabilitas, dan kemakmuran untuk kerajaannya. Dia mendorong hubungan perdagangan yang menguntungkan dengan orang asing. Tapi dia juga menjaga hukum tradisional, adat istiadat, dan keyakinan agama Hawaii. Dia meninggal di Kailua di pulau Hawaii pada tanggal 8 Mei 1819. Keturunan raja yang ia dirikan menguasai Hawaii sampai tahun 1872.

Artikel Menarik Lainnya :

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s