10 Lagu Tenang yang Dapat Menghilangkan Kegalauan (Relaxing Music)

Pemandangan santai tenang indah

Pernahkah Anda merasa tidak tenang dan banyak sekali pemikiran di benak yang menyelimuti Anda layaknya awan hitam?. Nah, jika Anda mencari lagu-lagu yang dapat memberikan nuansa ketenangan, merileks-kan Anda, memberi semangat serta inspirasi baru untuk Anda. Kami akan menyajikannya dalam artikel ini.

Saat Anda mendengarkan sebuah musik, detak jantung Anda secara bertahap menyesuaikan dengan tempo lagu. Menurunnya tempo detak jantung juga dapat menurunkan tingkat tekanan darah. Interval harmonik- atau jeda di antara nada-nada yang di kombinasikan secara sistematis dapat menciptakan perasaan senang dan nyaman (dari sebuah sumber studi tentang terapi suara).

Kurang lebih tiga tahun lalu, saya dan teman-teman sempat berkutat dengan penggarapan tugas yang menumpuk dan berhubungan dengan pembuatan program serta terdapat banyak kendala, belum lagi permintaan perbaikan di sana-sini dengan waktu penyelesaian yang sangat terbatas. Lama ke lamaan kebiasaan kurang tidur membawa dampak negatif yaitu mulai munculnya insomnia. Otak yang sebelumnya terbiasa berfikir keras rasanya tidak ingin berhenti, mesin di tubuh menolak untuk menurunkan performa tingginya dan mata yang lelah tetap di paksa untuk menyala.

Yang dapat kami ambil dari cerita ini adalah, saat pikiran Anda sangat- sangat fokus terhadap sesuatu apapun itu, tubuh Anda mengambil alih untuk memprioritaskannya dengan membiarkan Anda tetap terjaga dengan mata yang seperti elang dan otak yang sangat aktif. Kadang setelah itu di ikuti dengan perasaan tidak tenang, bingung, pokoknya banyak pikiran deh. Kemudian saya mulai berfikir, kira-kira ada ga ya musik yang bikin rilex atau yang langsung bikin ngantuk gitu?.

Dan setelah berkeliling di dunia maya, ketemu juga lagu dengan judul yang sangat susah untuk tidak di lihat saat itu yaitu: “relaxing music, dapat membuat Anda tidur hanya dalam beberapa detik”, “musik instrumental yang dapat menenangkan otak Anda”. Awalnya nih saya sangat skeptis sekali, ah masak bisa seperti itu.. dan ketika saya mencoba mendengarkan lagu-lagu itu, eh saya malah terbangun ke esokan harinya. Tidur dengan super nyenyak sekali dan tenaaaaaa.aaang  Zzz…ZzzzZ..ZZzz.

Gambar Ilustrasi Kartun Korea Cool

So, sejak saat itu saya mulai mencari lagu-lagu tenang yang tidak hanya dapat merileks-kan tetapi juga dapat memberikan inspirasi bagi para pendengar. Saat pikiran Anda penuh dengan hal-hal yang membebani Anda, melelahkan Anda, membuat Anda galau, kehabisan ide, suntuk, bosen, cemas, gundah dan segala pikiran yang tidak menyenangkan mulai menyelimuti, setidaknya lagu-lagu yang akan kami hadirkan di daftar ini dapat meringankan diri Anda dan memberi semangat baru.

Tentu daftar ini bersifat personal dari kami, dan kebanyakan merupakan musik instrumen atau orkestra. Anda bisa menambahkan lagu tenang menurut Anda di sesi komentar dan kami juga ingin mendengar pendapat dari Anda para pembaca yang budiman. Kami akan memulai daftar dari lagu yang bernuansa sederhana hingga ke yang meningkat (urutan 6 ke atas).

Ayok.. yang di ujung sana jangan sendirian, sini merapat bareng-bareng yuk mendengarkan musik yang menginspirasi. Nah, yang sudah merapat mari lebih dekat, pejamkan mata and let’s go! ^_^

1. A Simple Song, seperti judul lagunya yang sangat simple sekali tetapi indah dan menenangkan. Alat musik yang di gunakan ialah Array mbira. Array mbira di buat oleh Bill Wesley yang terinpirasi oleh mbira yang berasal dari Afrika, ia bekerja sama untuk memproduksinya dengan Patrick Hadley yang juga  pemain dari lagu A Simple Song ini.

2. Braveheart oleh Luca Stricagnoli. Lagu braveheart ini di bawakan dengan alunan gitar yang merdu.

3. Nadishana dan Steve Shehan : Hulusi Sunset, Hulusi merupakan sebuah alat musik tiup yang berasal dari Tiongkok dan di mainkan oleh Nadishana yang merupakan musisi multi instrumentalis yang berasal dari Siberia dan memfokuskan diri di instrumen-instrumen musik etnis. Alat perkusi yang di mainkan Steve memiliki elemens suara yang tak asing bagi kita, Steve memainkan Handsonic dengan iringan sample suara dari gong Bali.

4. Ayak-ayak oleh Warisan Gamelan Melayu, judul lagu ini Ayak-ayak dan alunannya sangat indah menurut kami, menenangkan dan mendamaikan. Musik gamelan ini di mainkan oleh musisi gamelan Malaysia. Sayangnya banyak komentar “ini asli itu–itu asalnya sini” ketimbang mendengarkan lagunya yang menenangkan. Untuk kami yang menyukai musik gamelan, musik ini tergolong sebagai “sesuatu yang indah” dan damai.

klik next untuk daftar selanjutnya


Light Next

14 thoughts on “10 Lagu Tenang yang Dapat Menghilangkan Kegalauan (Relaxing Music)

  1. syazz

    SAYA PALING SUKA LAGU The misty rain of jangnam tu. betul kata kamu its like kita berada di tempat yang menakjubkan..
    btw thanks bagitau..

    Reply

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s