Apakah Kembar Identik Memiliki Sidik Jari yang Sama?

Kembar Identik

Banyak orang bertanya-tanya mengenai hal ini. DNA kita mengandung instruksi yang membuat diri kita saat ini. Kembar identik memiliki DNA yang sangat susah untuk dibedakan, karena mereka dibentuk oleh sel tunggal yang telah terbuahi, dan menjadi dua bagian setelah  pembuahan. Yang paling menarik adalah,

Sidik Jari bukan merupakan bentukan dari DNA secara independent, walau kembar identik memiliki penyusun genetic yang sama lain. Dan sangat mirip satu sama lain dari segi visual . Namun terdapat perbedaan halus yang dapat membuat orang lain, khususnya orang tua dari si kembar dapat membedaan mereka berdua. Dikarenakan tinggi badan, bentuk tubuh, berat badan, metabolisme, refleks, dan kebiasaan di tentukan oleh gen masing-masing individu terkait interaksi dengan alam sekitar.

Sidik jari merupakan ciri-ciri yang terbentuk pada proses pengembangan bayi selama proses kehamilan. Faktor-faktor tersebut termasuk tekanan darah bayi, nutrisi serta posisi pada saat dalam kandungan, dan seberapa cepat jari terbentuk pada trisemester pertama.  Apakah kembar identik memiliki sidik jari yang sama ? jawabanya ialah tidak.
Sidik Jari Art PaperPembuatan pola pada sidik jari disebabkan oleh tekanan didalam lembaran kulit yang terjepit, yang disebut dengan lapisan basal. Lapisan basal tumbuh lebih cepat daripada lapisan disekitarnya, maka dari itu lapisan basal melengkung dan melipat menuju berbagai arah, menciptakan bentuk yang kompleks. Dan ini merupakan proses yang acak.

Sidik jari dari si kembar identik cukup mirip satu sama lain, tetapi terdapat perbedaan pada pola lengkungan, ulir, dan putaran. Perbedaan ini disebabkan oleh tekanan acak yang berbeda pada lapisan basal.

Sebagai tambahan, untuk saudara kembar ( tidak identik ) berkembang dari dua sel telur yang berbeda. Saudara kembar ( tidak identik ) tidak ada bedanya dengan hubungan kakak-beradik pada umumnya. Mereka hanya berbagi tempat tumbuh bersama-sama selama 9 bulan.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s